My Favorite Immune Boosting Green Smoothie

Dalam seminggu, kurang lebih 3x mengkonsumsi smoothie untuk sarapan. Ketika badan merasa kurang enak, saya suka untuk membuat green smoothie ini. Meskipun warnanya hijau, tapi rasanya segar banget. Manis, asem dan sedikit pedas jadi satu.

Sebenarnya tidak ada resep baku untuk membuat smoothie. Bisa dibikin sesuai selera dan kebutuhan. Untuk sayuran hijau tidak harus baby spinach yang beli di supermarket, bisa bayam yg beli di pasar atau dari kebun sendiri. Kebetulan saya menggunakan kale & bayam brazil dari kebun saya sendiri.

Untuk pemanis, saya menggunakan kurma karena menurut saya kurma adalah salah satu pemanis alami yang paling sehat. Saya tidak pernah menggunakan gula pasir putih untuk minuman. Mungkin bisa juga diganti dengan gula aren jika tidak ada kurma, atau stevia. Karena menurut saya sudah ada sumber pemanis yaitu pisang dan nanas jadi tidak perlu ditambah banyak pemanis lagi.


Serving: 2 smoothie

Course: Smoothie

Bahan

  • 2 Pisang (fresh atau frozen)

  • 1 genggam sayuran hijau (baby spinach, kale, horenzo, atau bokchoy)

  • 1/2 cup nanas

  • Perasan setengah lemon (atau 1/4 jika tidak suka rasa lemon yang kuat)

  • 1 ruas jahe

  • 1 kurma atau 1 sdm sirup kurma

  • 2 sdm chia seeds/flax seeds

  • 2 sdt bubuk daun kelor

  • 2 sdt bubuk spirulina (opsional)

  • 1 cup air atau air kelapa (bisa lebih jika ingin lebih encer)

  • 2 sdt vegan protein powder (opsional)

Cara Membuat

  1. Blender semuanya.

  2. Cicip rasanya, jika kurang manis atau kurang lainnya bisa ditambahkan sesuai selera.

  3. Tambahkan air juga apalagi kurang encer. Ini selera masing-masing ya, kalau saya sukanya smoothies yang kental.

  4. Enjoy! Jangan lupa untuk selalu menguyah smoothies yang diminum untuk mengeluarkan enzim-enzim penting untuk mencerna.

Winny Irmarooke

Trying to live sustainably.

https://winnyirmarooke.com
Previous
Previous

Vegan Avocado Toast

Next
Next

Golden Mylk Latte